Klungkung, 12 Juli 2025.
Ganesha Sport Center (GSC) Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Pendidikan Ganesha, terus berupaya untuk tetap menjadi Tim Olahraga yang Profesional dalam mendukung kemajuan Olahraga di Pulau Bali melalui penerapan Sports Science. Relasi yang terus terjalin antar Kabupaten menjadikan GSC terus berupaya membantu kesiapan atlet-atlet terbaik daerah dalam meraih prestasi salah satunya yaitu dengan mempersiapkan kondisi fisik atlet yang lebih baik, melalui pelaksanaan Tes Kondisi Fisik yang dilakukan saat ini.
Menyatakan hal tersebut, GSC Kembali melaksanakan Tes Fisik atlet Porprov Kab. Klungkung Tahap II. Pelaksanaan tes ini berlangsung selama 2 Hari yakni pada tanggal 12-13 Juli 2025 yang bertempat di Gor Swecapura, Klungkung.
Dalam pelaksanaan Tes Fisik Atlet Kab. Klungkung Tahap II ini, turut dihadiri langsung oleh pimpinan Fakultas Olahraga dan Kesehatan yakni Dekan Fakultas, Bapak Dr. I Ketut Yoda, S.Pd.,M.Or.AIFO-P., Wakil Dekan I, Bapak Dr. I Gede Suwiwa, S.Pd.,M.Pd., dan Wakil Dekan III, Bapak Dr. I Made Satyawan, S.Pd.,M.Pd. Serta Ketua dan Jajaran pengurus Koni Kabupaten Klungkung.
Pelaksanaan Tes Fisik Tahap II kali ini diikuti oleh 484 Atlet darì 42 Cabang olahraga yang geluti.
Harapannya melalui pelaksanaan tes Tahap II ini dapat menjadi evaluasi akhir dari setiap atlet untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi ajang Porprov Bali 2025 mendatang.





